Nurse and Health (Feb 2016)
TINGKAT PENGETAHUAN REMAJA TENTANG ROKOK HISAP SHISA DI SMK SENOPATI SEDATI SIDOARJO
Abstract
Introduction. Banyak inovasi – inovasi baru yang telah diciptakan oleh masyarakat dan untuk masyarakat. Namun tidak semua inovasi tersebut membawa dampak baik untuk kelangsungan hidup manusia, salah satu contohnya adalah rokok hisap shisa.Fenomena yang terjadi adalah masih banyak pengguna sisha yang tidak mengetahui tentang pemahaman arti shisa serta bahaya dari mengonsumsi rokok hisap shisa secara berlebihan.Tujuan peneliti ini adalah untuk mengetahui tingkat pengetahuan remaja tentang rokok hisap shisa di SMK Senopati Sedati Sidoarjo. Methods. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif, Populasi dalam peneliti ini berjumlah 40 responden. Teknik sampling penelitian ini menggunakan tehnik total sampling , dengan jumlah sampel 40 responden. Variabel penelitian ini adalah tingkat pengetahuan remaja tentang rokok hisap shisa. Data di ambil dengan kuesioner, kemudian di olah dan di analisis dengan data distribusi frekuensi. Results. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 6 responden yang mempunyai pengetahuan baik, 13 responden mempunyai pengetahuan yang cukup serta 21 responden mempunyai pengetahuan kurang tentang rokok hisap shisa. Discussion. Tingkat pengetahuan yang kurang tersebut dapat dipengaruhi oleh factor diantaranya : usia, jenis kelamin, pernah / tidaknya mendapat informasi, dan sumber informasi.