Edusaintek (Jul 2023)

PERANCANGAN APLIKASI BERGERAK MECHA PADA BIDANG OTOMOTIF DENGAN METODE DESIGN THINKING

  • Rio Yuda Sakti,
  • Irving Putra Paputungan

DOI
https://doi.org/10.47668/edusaintek.v10i3.950
Journal volume & issue
Vol. 10, no. 3

Abstract

Read online

Design Thinking adalah pendekatan kreatif dan empatik untuk memecahkan masalah yang lebih berfokus kepada pengguna. Pendekatan ini menggabungkan logika analitis dengan kreativitas dan inovasi untuk menghasilkan solusi yang lebih baik. Pendekatan ini dapat diterapkan dalam pengembangan aplikasi yang dalam prosesnya, design thinking memiliki 5 tahapan yaitu: empathize, define, ideate, prototyping, dan test yang semuanya memiliki keterlibatan dengan pengguna. dalam pengembangan aplikasi bergerak Mecha ini juga menggunakan atomic design yang dimana dapat memudahkan pengembang untuk mengubah rancangan desain aplikasi apabila ada solusi yang lebih baik melalui umpan balik dari pengguna. Oleh karena itu, pengembangan dari aplikasi Mecha ini akan menerapkan pendekatan dengan metode design thinking dan atomic design demi memenuhi kebutuhan yang diinginkan oleh pengguna.

Keywords