Jurnal Serambi Engineering (Aug 2023)
Implementasi Konsep 5S di Bagian Proses Maintenance Pada Perusahaan Pengelola Air
Abstract
Permasalahan yang terdapat pada perusahaan ini yaitu mengenai budaya kerja dan kurangnya kesadaran dari para karyawan pada hal-hal mengenai kerapian dan kenyamanan dalam bekerja yang dapat meningkatkan produktivitas pekerjaan. Sehingga tujuan dari penelitian ini adalah untuk dapat mengetahui seberapa besar persentase positif dan negatif dari para karyawan terhadap implementasi metode 5S di bagian maintenance PT. XYZ. 5S sendiri merupakan sebuah keteraturan dalam tempat kerja, penataan, kebersihan, merawat sesuatu serta konsisten dalam melakukan kebiasaan yang baik agar pekerjaan dapat berjalan dengan baik. Didapatkan hasil pengolahan data dari penelitian yang telah dilakukan adalah mengenai implementasi konsep 5S, secara keseluruhan indikator, responden memberikan tanggapan positif sebesar 78,6% yang berarti kesadaran para karyawan terhadap konsep 5S sudah cukup baik, akan tetapi masih terdapat respon negatif sebesar 19,3%. Hal yang kurang diterapkan oleh para karyawan merupakan prinsip dari kedisiplinan (Shitsuke). Peneliti mengusulkan manajer untuk melakukan evaluasi secara berkala dan membuat sebuah peraturan secara tegas mengenai kedisiplinan untuk selalu mengikuti SOP yang berlaku di perusahaan, agar dapat meningkatkan kedisiplinan para pekerja di PT. XYZ.
Keywords