Aksioma: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika (Dec 2022)
PENGEMBANGAN MODUL AJAR MATEMATIKA MATERI KUANTOR BERBASIS STEAM PROJECT BASED LEARNING
Abstract
Pembelajaran matematika tingkat SMK pada era teknologi yang dinamis wajib memberikan dasar pengetahuan dan keterampilan yang kuat dalam mengembangkan kompetensi keahlian peserta didik untuk beradaptasi dalam dunia kerja dengan cepat dan cakap, sehingga pentingnya pembelajaran matematika yang mengintegrasikan sains, teknologi, teknik, art, dan matematika (STEAM) dengan model pembelajaran project based learning (PjBL). Penelitian ini bertujuan untuk menciptakan produk berupa modul ajar matematika materi kuantor berbasis STEAM PjBL untuk membantu guru matematika yang memiliki kesulitan dalam membuat modul ajar matematika berbasis STEAM PjBL sebagai pedoman guru dalam pembelajaran matematika yang sesuai kebutuhan dan karakteristk peserta didik SMK TKJ. Metode penelitian ini adalah penelitian Research and Development (R & D) model ADDIE. Penelitian menggunakan instrumen lembar validasi ahli materi, ahli bahasa, dan ahli kegrafikan untuk menguji kevalidan, instrumen angket pengguna yaitu seorang guru matematika dan 6 siswa untuk menguji kelayakan, dan instrumen soal pretest dan posttest untuk menguji keefektifan modul ajar menggunakan uji normalitas gain dengan sampel penelitian sejumlah 15 siswa kelas XI TKJ (Teknik Komputer Jaringan). Hasil penelitian ini adalah Penilaian para ahli mendapatkan rata-rata persentase sebesar 87,9% (sangat valid), Hasil uji kelompok kecil sebesar 92,6% (sangat layak), Hasil uji kelompok besar diperoleh 79,4% (efektif). Modul ajar matematika materi kuantor berbasis STEAM PjBL terbukti sangat valid, layak dan efektif untuk meningkatkan hasil belajar siswa peserta didik SMK TKJ.
Keywords