Jurnal Informatika (Apr 2017)

Sistem Pendukung Keputusan Pemilihan Mata Pelajaran Unggulan Pada LPI Al-Muhajirin Cibeurih

  • Sri Hadianti,
  • Ade Mubarok

Journal volume & issue
Vol. 4, no. 1

Abstract

Read online

Abstrak Lembaga pendidikan islam secara terminologi dapat diartikan suatu wadah atau tempat berlangsungnya proses pendidikan islam. Setiap Lembaga pendidikan Islam memiliki ciri khas yang ditandai dengan adanya mata pelajaran yang diunggulkan. Akan tetapi LPI Al-Muhajirin tidak memiliki mata pelajaran yang diunggulkan sebab mata pelajaran yang terdapat di LPI Al-Muhajirin memiliki kriteria yang hampir sama. Untuk mengetahui mata pelajaran yang paling diunggulkan maka penulis mengusulkan untuk merancang sistem pendukung keputusan pemilihan mata pelajaran yang diunggulkan menggunkaan metode Analytical Hierarchy Process (AHP) dengan 5 kriteria yang terdiri tujuan, isi, waktu, metode, manfaat, dan alternatif mata pelajaran yang terdiri dari Tafsir Al-Quran, Al-Hadits, Fiqih, Aqidah Ahlak, Bahasa Arab. Hasil dari sistem yang dibuat menggunakan metode AHP adalah admin bisa memasukkan data nilai, kriteria, alternatif, analisa kriteria dan alternatif, dan hasil dari perhitungan berupa tabel rangking dan grafik, untuk user nya hanya bisa melihat hasil dari perhitungan berupa rangking dan grafik. Sehingga dengan adanya sistem yang diusulkan bisa membantu kepala sekolah selaku pembuat keputusan untuk memutuskan mata pelajaran mana yang diunggulkan. Kata Kunci: Lembaga Pendidikan, Analytical Hierarchy Process (AHP), Mata Pelajaran. Abstract Islamic educational institution terminologically can be described as a place or facility where the process of Islamic education held. Every Islamic Education Institution, as known as LPI, usually has a specific subject as its own priority subjects. However, LPI Al-Muhajirin does not have this specific subject since all of the subjects in it have no-different criteria. In order to determine its priority subject, the author proposes a design of decision support system to select the priority subject using the Analytical Hierarchy Process (AHP) by five criteria such as the aim, content, timing, methods, and benefits, and by alternatives such as tafsir Al-Quran, Al-Hadits, Fiqih, Aqidah Akhlaq, bahasa Arab. The result shows that the admin is able to input data values, criteria, alternatives, alternatives and criteria analysis, and the results of the calculation such as the ranking tables and charts, while the user is only capable to see the results of calculation which are the ranking table and charts. therefore, this proposed system is able to help the principal as the decision maker who selects the priority subjects. Keywords: Educational institutions, Analytical Hierarchy Process (AHP), Academic Subjects.

Keywords