Primary: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar (Apr 2022)

KEMAMPUAN KEPRIBADIAN PEMIMPIN SEKOLAH MASA KINI DALAM MOTIVASI KINERJA GURU

  • Aceng Ali Nurdin,
  • Sopyan Iskandar

DOI
https://doi.org/10.33578/jpfkip.v11i2.8879
Journal volume & issue
Vol. 11, no. 2
pp. 509 – 526

Abstract

Read online

Kemampuan kepribadian kepala sekolah saat ini memegang peranan penting serta berkontribusi memotivasi guru dalam menjadikan sekolah yang sukses dan unggul. Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan kemampuan kepribadian pemimpin sekolah dalam motivasi kinerja guru di SDN 1 Bojong, Kabupaten Bandung Barat. Penelitian dilakukan menggunakan pendekatan kualitatif dengan subjek penelitian yaitu kepala sekolah dan guru. Metode penelitian adalah kualitatif deskriptif. Jenis penelitian digunakan adalah multi-situs. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara mendalam, dan analisis bukti dokumen. Hasil penelitian yaitu (1) kepala sekolah berperilaku keteladanan yang baik. (2) kepala sekolah memiliki sikap jujur, ketulusan, komitmen dan integritas. (3) kepala sekolah terbuka dalam menjalankeun tupoksi. (4) kepala sekolah mampu mengendalikan diri dalam menangani masalah. (5) kepala sekolah mampu berpartisipasi dalam kegiatan sosial masyarakat. (6) kepala sekolah tanggap dan peduli terhadap kepentingan orang lain. (7) kepala sekolah mampu mengelola hubungan dengan pihak luar. Faktor pendukung yaitu adanya kemandirian guru, integritas guru yang tinggi berpengaruh terhadap perkembangan sekolah. Faktor penghambat adanya guru yang belum mahir IT. Dalam diri kepala sekolah telah tertanam dan memiliki kepribadian yang baik, mampu menunjukkan, melaksanakan, dan mengamalkan sikap dalam kepemimpinan di sekolah, serta adanya peningkatan kinerja guru.

Keywords