JuTISI (Jurnal Teknik Informatika dan Sistem Informasi) (Jan 2024)
Pemanfaatan SPARQL Dalam Pencarian Data Alih Kredit Merdeka Belajar Kampus Merdeka
Abstract
Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) menyediakan fasilitas bagi mahasiswa untuk mengalihkan kredit dari aktivitas kerja ke mata kuliah tertentu. Untuk mendukung proses ini, penelitian ini menggunakan teknologi Semantik Web dengan mengintegrasikan ontologi yang dibangun menggunakan alat Protégé. Melalui penggunaan bahasa query SPARQL, teknologi Semantik Web memungkinkan pencarian yang efisien dan akurat antara deskripsi aktivitas dan mata kuliah berdasarkan konteks dan arti semantik data. Hasil penelitian menunjukkan penelitian ini dapat mengambil informasi yang diperlukan secara efisien dan akurat dari ontologi yang telah dikembangkan.
Keywords