Jurnal Abdimas Indonesia (Aug 2021)

PELATIHAN PEMBUATAN KOMPOS LIMBAH PETERNAKAN PADA KELOMPOK PETANI JAHE MERAH PEMULA DI KEL. BOTING KEC. WARA KOTA PALOPO

  • Ulfah Zakiyah,
  • Rosmalah Yanti

DOI
https://doi.org/10.53769/jai.v1i2.78
Journal volume & issue
Vol. 1, no. 2

Abstract

Read online

Warga Kel. Boting Kec. Wara Kota Palopo yang kegiatannya lebih banyak di rumah (saat pemberlakuan aturan bekerja dari rumah) memanfaatkan lahan pekarangan sebagai areal penanaman jahe merah. Untuk menyuburkan tanaman jahe merah, petani pemula ini menggunakan kotoran ternak ayam yang masih baru. Kegiatan ini diadakan dalam rangka melatih dan mendampingi petani jahe merah pemula dalam mengolah kotoran ternak ayam menjadi kompos dalam waktu singkat. Kegiatan yang diikuti oleh 17 orang ini dilaksanakan dengan metode eksperimen dimana petani pemula mempraktikkan langsung pembuatan kompos berbahan dasar kotoran ternak. Kompos yang dibuat mulai terlihat hasilnya dalam 1 bulan pertama sejak pengaplikasian.

Keywords