Jurnal Peternakan Indonesia (Oct 2018)

Kajian Upaya Peningkatan Mutu Sosis Tradisional Timor (Budik)

  • R. Pinto,
  • P. R. Kale,
  • H. J. D. Lalel

DOI
https://doi.org/10.25077/jpi.20.3.211-221.2018
Journal volume & issue
Vol. 20, no. 3
pp. 211 – 221

Abstract

Read online

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan mutu sosis tradisional Timor (budik) berbahan dasar daging babi. Daging babi merupakan hasil ternak yang dikonsumsi masyarakat. Selain mengandung unsur-unsur gizi seperti karbohidrat, protein, vitamin, dan mineral, daging babi memiliki kelebihan yakni mengandung banyak thiamin (vitamin B1) yang diperlukan oleh tubuh untuk mencerna karbohidrat dan menunjang kerja sistem saraf. Penelitian ini menggunakan daging babi dengan lima (5) perlakuan, yakni: P0: Darah 70% + Lemak bagian abdominal 30% sebagai kontrol P1: Darah 70% + Daging 30 %, P2: Darah 40% + Lemak bagian abdominal 20 % + Daging 40%, P3: Darah 35 % + Lemak bagian abdominal 20% + Daging 45 %, P4: Darah 30% + Lemak bagian Abdominal 20 % + Daging 50%. Parameter yang diuji dalam penelitian ini: kadar air, kadar abu, kadar protein, kadar lemak, serta warna, aroma, cita rasa dan tekstur. Rancangan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL). Data dianalisis dengan analysis of variance (ANOVA). Dilanjutkan dengan uji Duncan’s. Data non parametrik hasil uji hedonik dianalisis dengan uji Kruskal-Wallis. Simpulan penelitian ini adalah Perbedaan konsentrasi campuran daging dalam masing-masing perlakuan sosis tradisional Timor (budik) memberikan perbedaan yang nyata terhadap kadar air, kadar abu, kadar lemak dan kadar protein, serta warna, aroma, cita rasa dan tekstur. Berdasarkan dari hasil yang diperoleh masing-masing perlakuan terbaik dari penambahan daging babi adalah perlakuan P1 dengan menggunakan darah 70% dan daging 30%

Keywords