Jurnal ASET (Akuntansi Riset) (Dec 2016)

APLIKASI PENJUALAN TUNAI HARIAN KEBUTUHAN PANGAN PADA KKB PT.DIRGANTARA INDONESIA “WAHANA RAHARJA”

  • Junaedi Abdillah,
  • Eti Suprihatin

DOI
https://doi.org/10.17509/jaset.v8i2.4029
Journal volume & issue
Vol. 8, no. 2
pp. 27 – 38

Abstract

Read online

Pokok bahasan dalam penelitian ini dititik beratkan pada sistem informasi akuntansi penjualan tunai harian atas kebutuhan pangan yang diterapkan di bagian penjualan tunai Koperasi Keluarga Besar PT. Dirgantara Indonesia “Wahana Raharja”. Pada bagian penjualan tunai harian ini ada beberapa kendala yang dihadapi oleh pengelola penjualan tunai harian seperti, proses transaksi penjualan masih dilakukan secara manual, sehingga diperlukan aplikasi yang mampu mendukung pengambilan keputusan dalam memperoleh informasi penjualan yang optimal. Berdasarkan analisis dari kendala yang ada di bagian penjualan tunai harian Koperasi Keluarga Besar PT. Dirgantara Indonesia “Wahana Raharja” penulis mengusulkan akan membangun aplikasi berbasis database menggunakan Microsoft Access 2013 dengan judul “APLIKASI PENJUALAN TUNAI HARIAN KEBUTUHAN PANGAN PADA KKB PT. DIRGANTARA INDONESIA - WAHANA RAHARJA” yang dapat menangani seluruh data transaksi yang akan ditangani menjadi laporan penjualan secara cepat dan tepat, serta akan dirancang dokumen yang dapat menampilkan data barang, data penjualan, data pelanggan, dan merancang laporan yang dapat menampilkan laporan penjualan secara akurat dan tepat sehingga dapat memudahkan pengambilan keputusan bagi pihak yang terkait. Metode penelitian yang digunakan adalah metode waterfall yaitu melakukan pendekatan secara sistematis dan urut mulai dari level kebutuhan system lalu menuju ke tahap analisis, desain, codingtesting/verification, dan maintenance. Disebut dengan waterfall karena tahap demi tahap yang dilalui harus menunggu selesainya tahap sebelumnya dan berjalan berurutan