Jurnal Ilmiah Rekayasa Pertanian dan Biosistem (Sep 2020)
APLIKASI METODE ANALISIS SWOT UNTUK MERUMUSKAN STRATEGI PEMANFAATAN MEKANISASI PERTANIAN DI KABUPATEN KAPUAS HULU PROVINSI KALIMANTAN BARAT
Abstract
Kabupaten Kapuas Hulu berada di wilayah perbatasan Indonesia dan Malaysia. Lokasi tersebut memiliki potensi pengembangan pertanian yang besar, tetapi belum dikelola secara optimal. Oleh karena itu, Kementerian Pertanian berupaya untuk mengembangkan pertanian di Kabupaten Kapuas Hulu dengan meningkatkan jumlah bantuan alat dan mesin pertanian yang mencapai 293% sampai dengan 2018. Penelitian ini bertujuan untuk merumuskan strategi implementasi mekanisasi pertanian berdasarkan aspek resources, government policy, social, technology, economy, dan natural resources untuk melengkapi gap penelitian sebelumnya. Metode yang digunakan adalah analisis SWOT dan QSPM. Hasil penelitian menunjukkan bahwa diperlukan optimasi kerjasama dengan bidang akademik, seperti melibatkan mahasiswa PKL (Praktek Kerja Lapangan) dalam kegiatan penyuluhan. Hal ini bertujuan untuk mencukupi kekurangan penyuluh di Kabupaten Kapuas Hulu.
Keywords