J-MKLI (Jurnal Manajemen dan Kearifan Lokal Indonesia) (Apr 2018)

Peran Pemerintah Dalam Memediasi Pengembangan Cluster Branding Kawasan Ngarsopuro untuk Meningkatkan Ekonomi Kreatif Kota Solo

  • Retno Susanti,
  • Suprihatmi Suprihatmi

DOI
https://doi.org/10.26805/jmkli.v2i1.11
Journal volume & issue
Vol. 2, no. 1
pp. 1 – 11

Abstract

Read online

Penelitian ini berjudul Peran Pemerintah dalam Memediasi Pengembangan Cluster Branding Kawasan Ngarsopuro untuk Meningkatkan Ekonomi Kreatif Kota Solo. Kawasan Ngarsopuro merupakan satu dari 8 lokasi kawasan creative millineau yang dominan di Kota Solo. Penyediaan ruang publik terbuka dan gedung-gedung publik selain sebagai leisure juga sebagai tempat transformasi nilai, ide, inovasi, dan kreatifitas. Sampel diambil dari populasi pedagang di Pasar Antik dan Seni Ngarsopuro dan night market Ngarsopuro Solo dengan teknik convenience sampling. Pengambilan data dilakukan menggunakan kuesioner setelah lolos uji validitas dan relibilitas. Analisis regresi berganda dengan mediasi digunakan untuk membuktikan 4 hipotesis. Hasilnya yaitu: 1. Pengembangan cluster branding Kawasan Ngarsopuro berpengaruh signifikan terhadap peran pemerintah dalam Mengembangkan Kawasan Ngarsopuro, 2. Pengembangan cluster branding Kawasan Ngarsopuro berpengaruh signifikan terhadap Peningkatan Ekonomi Kreatif Kota Solo, 3. Peran Pemerintah dalam Mengembangkan Kawasan Ngarsopuro berpengaruh signifikan terhadap Peningkatan Ekonomi Kreatif Kota Solo, 4. Peran Pemerintah signifikan Memediasi Pengaruh Pengembangan Cluster Branding Kawasan Ngarsopuro terhadap Peningkatan Ekonomi Kreatif Kota Solo. Hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai acuan dalam menetapkan kebijakan tentang pengembangan Cluster Branding Kawasan Ngarsopuro sebagai pengembangan ekonomi kreatif kota Solo.

Keywords