Medika Teknika (Apr 2024)

Pemeriksaan Citra Mikroskop Menggunakan Graphical User Interface dengan Python pada Raspberry Pi

  • Cahyadi A. Hidayat,
  • Muhammad Muttaqin,
  • Muhammad H. Algifari,
  • Uri A. Ramadhani,
  • Amir Faisal,
  • Marsudi Siburian,
  • Yusuf A. Rahman

DOI
https://doi.org/10.18196/mt.v5i2.18226
Journal volume & issue
Vol. 5, no. 2
pp. 79 – 90

Abstract

Read online

Pengamatan objek mikroskopis seperti bakteri, parasit, atau virus menggunakan mikroskop cahaya untuk tujuan diagnosis berbagai penyakit memerlukan ketelitian yang tinggi, sangat melelahkan, memerlukan waktu yang lama, serta subjektifitas pengamat juga cukup tinggi. Oleh karena itu, mikroskop digital, otomatis, portabel, dan compact dirancang berbasis komputer mini raspberry pi agar mengurangi kelelahan dan subjektivitas dalam pengamatan sampel berukuran mikroskopis dalam jumlah yang banyak. Untuk mendukung alat bantu tersebut, platform graphical user interface (GUI) dirancang menggunakan bahasa pemrograman python untuk memfasilitasi interaksi pengamat dan mikroskop digital, sehingga dapat menyimpan citra pengamatan sampel laboratorium dalam format digital dan dapat dilakukan operasi pengolahan citra maupun pengujian model Convolutional Neural Network (CNN) pada layar LCD berbasis raspbery pi. Pengujian penggunaan platform GUI, pengolahan citra, dan model CNN telah dilakukan pada raspberry pi melalui interaksi lewat layar LCD. Operasi pengolahan citra dan penghitungan jumlah objek dengan nilai akurasi 56,21%, serta pengujian model CNN dengan nilai akurasi 98,76% dapat dieksekusi dengan baik pada platform GUI ini dengan waktu eksekusi selama 2-3 detik. Dengan dirancangnya platform GUI pada mikroskop digital berbasis komputer mini raspberry pi ini diharapkan dapat mempermudah tenaga kesehatan untuk menginterpretasi hasil pemeriksaan laboratorium dibandingkan dengan inspeksi manual sampel melalui penglihatan yang memerlukan ketelitian tinggi serta melelahkan sehingga ia dapat meningkatkan layanan kesehatan di berbagai daerah terpencil di Indonesia dan berkontribusi dalam penurunan dan eliminasi berbagai penyakit.

Keywords