Kalamuna (Jan 2023)

Pembelajaran Bahasa Arab di UIN Maulana Malik Ibrahim dan STIBA Ar-Raayah

  • Ainun Suci Qurani,
  • Septia Solihati,
  • Nurul Al Fudiah,
  • Siti Mufarokah,
  • Istiadah Istiadah,
  • Rizal Firdaus

Journal volume & issue
Vol. 4, no. 1

Abstract

Read online

Pembelajaran bahasa Arab yang didesain dengan efektif akan menghasilkan lulusan yang kompoten dibidangnya. Dan desain pembelajaran bahasa Arab yang baik identik dengan penggunaan materi, metode, strategi, media dan pendekatan yang sesuai dengan situasi dan kondisi, serta tujuan pembelajaran yang akan dicapai. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis perbedaan kurikulum pembelajaran bahasa arab pada STIBA Ar-Rayah dan UIN Maulana Malik Ibrahim. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan menggunakan pendekatan desktiptif. Serta teknik pengambilan data dilakukan dengan observasi, wawancara dan memanfaatkan dokumen-dokumen yang ada kaitannya dengan judul penelitian. Dan berdasarkan hasil penelitian dan analisis perbandingan pembelajaran bahasa arab di STIBA Ar-Raayah dan UIN Maulana Malik Ibrahim yang dilihat dari tujuan, proses, metode, aspek-aspek pembelajran, media, juga evalusi pembelajran bahasa arab, nampak perbedaan dan persamaan kurikulum pembelajran yang digunakan dari keduanya.

Keywords