Aksioma: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika (Dec 2020)

KEEFEKTIFAN INQUIRY DAN LEARNING CYCLE 7E DITINJAU DARI HASIL BELAJAR, KEMAMPUAN PENALARAN, DAN KETERAMPILAN KOLABORATIF

  • Yosepha Patricia Wua Laja

DOI
https://doi.org/10.24127/ajpm.v9i4.3152
Journal volume & issue
Vol. 9, no. 4
pp. 1026 – 1035

Abstract

Read online

Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan keefektifan inquiry dan learning cycle 7e serta membandingkan keefektifan inquiry dan learning cycle 7e ditinjau dari hasil belajar, kemampuan penalaran dan keterampilan kolaboratif peserta didik SMP pada materi peluang. Penelitian ini adalah penelitian eksperimen semu (Quasi Eksperimen). Subjek penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VIII se-kota Kupang yang sekolahnya menerapkan kurikulum 2013 dan nilai ujian kenaikkan kelas di atas 70. Sampel penelitian ini adalah peserta didik SMPN 11 kota Kupang kelas VIII A yang berjumlah 31 siswa dan kelas VIII B berjumlah 29 siswa yang dipilih secara acak. Instrumen penelitian yang digunakan meliputi tes hasil belajar, tes kemampuan penalaran, dan lembar penilaian teman sejawat keterampilan kolaboratif yang telah divalidasi dan reliabel. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji multivariate (MANOVA), kemudian dilanjutkan dengan uji Independent Sample t Test. Taraf signifikansi untuk semua analisis adalah 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa inquiry dan learning cycle 7e efektif ditinjau dari hasil belajar, kemampuan penalaran dan keterampilan kolaboratif; serta inquiry sama efektifnya dengan metode learning cycle 7e ditinjau dari hasil belajar, kemampuan penalaran namun lebih efektif ditinjau dari keterampilan kolaboratif. The aim of the study was to describe the effectiveness of inquiry and learning cycle 7e and as well as compare the effectiveness of inquiry and learning cycle 7e in terms of learning outcome, reasoning and collaborative skill of junior high school students on probability material. This was a quasi experimental quantitative study. The subject of the study was all eighth grade students in Kupang whose school applied Curriculum 2013 and the score of final test was above 70. The students of VIII A consisted of 31 students and VIII B consisted of 29 students of SMPN 11 Kota Kupang as the sample that was randomly selected.. The used instruments of the study were tests and non tests. The learning outcome and reasoning ability were measured using tests, while the collaborative skill was measured using peer assessment sheet, which has been validated and reliable. The data analysis technique used the multivariate test (MANOVA), followed by independent sample t-test. The significance level for all analyses was 5%. The research result indicated that inquiry and learning cycle 7e were effective in term of learning outcome, reasoning ability, collaborative skill; and inquiry was effective as learning cycle 7e in term of learning outcome, reasoning and proof ability but inquiry was more effective than learning cycle 7e in term of collaborative skill.

Keywords