Jurnal Penelitian Pendidikan, Psikologi dan Kesehatan (Apr 2024)
Mengurangi Pikiran dan Perilaku pada Pria Obsessive Compulsive Disorder dengan Brief- Cognitive Behavior Therapy
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi pikiran dan perilaku kompulsi pada laki-laki dengan obsessive compulsive disorder (OCD) dengan pendekatan Brief-Cognitive Behavior Therapy (CBT). Metode penelitian menggunakan pendekatan studi kasus. Asesmen menggunakan observasi, wawancara, tes grafis untuk menggali data terkait subjek dan OCI-R untuk mengukur indikasi OCD. Penelitian dilakukan single case. Diagnosis subjek merupakan OCD dengan pikiran kecemasan berlebihan kehilangan dan melupakan sesuatu dan perilaku kompulsi memeriksa barang berkali-kali. Hasil penelitian menunjukkan berkurangnya perilaku memeriksa barang setelah diberikan Brief-CBT. Skor OCI-R subjek yang awalnya 32 berkurang menjadi 29.
Keywords