Jurnal Ilmu Peternakan dan Veteriner Tropis (Sep 2020)
Pengaruh Penambahan Aspergilllus niger terhadap Kandungan Nutrien pada Proses Fermentasi Kulit Buah Kakao (Theobroma cacao)
Abstract
Abstract This research goal is to determine the nutrient content increased and decreased lignin content of cocoa pod fermented by Aspergillus niger. The assessment method was performed using the three treatments and four replications. T0 = cocoa pod fermentation without the addition of Aspergillus niger, T1 = cocoa pod fermentation by the addition of 5% Aspergillus niger, and T2 = cocoa pod fermentation by the addition of 10% of Aspergillus niger. Fresh cocoa pods were chopped to a size of 1-2 cm. Some of the cocoa pods are directly chopped, rolled, and dried while the rest are supplemented with Aspergillus niger. The mixture is stored within an aerobic medium for seven days. Observed variables include dry matter (DM), crude protein (CP), crude fiber (CFt), crude fat (CF), and lignin. Data were analyzed with analysis of variance unidirectional pattern (Oneway ANOVA) of the completely randomized design (completely randomized design), then if there are significant differences will be further tested by Duncan multiple range test. The results showed that cocoa pod fermented with A. niger decrease of dry matter, crude fat, crude fiber, and lignin. The conclusion is the addition of Aspergillus niger 5% will lower the lignin content (5.38%) compared to without the addition of Aspergillus niger (7.84%). Keywords: Aspergillus niger; Cocoa pod; Fermentation; Lignin Abstrak Penelitian dilakukan untuk mengetahui peningkatan kandungan nutrien dan penurunan kandungan lignin dari kulit buah kakao (KBK) yang difermentasi dengan A. niger. Metode penelitian yang dilakukan yaitu menggunakan tiga perlakuan dan empat ulangan. P0 = KBK fermentasi tanpa penambahan A. niger, P1 = KBK fermentasi dengan penambahan 5% A. niger, dan P2=KBK fermentasi dengan penambahan 10% A. niger . KBK segar dicacah dengan ukuran 1-2 cm. Sebagian KBK yang dicacah langsung dikeringkan kemudian digiling dan sebagian lainnya diberi penambahan A. niger. Campuran dimasukkan ke dalam wadah aerob selama 7 hari. Penelitian ini dirancang menggunakan desain penelitian rancangan acak lengkap. Variabel yang diamati meliputi kandungan bahan kering (BK), protein kasar (PK), serat kasar (SK), lemak kasar (LK) dan lignin. Data dianalisis menggunakan sidik ragam pola searah (oneway ANOVA) dan dilanjutkan uji jarak berganda Duncan (Duncan multiple range test/DMRT), apabila nilai P<0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fermentasi kulit buah kakao dengan A. niger menurunkan kandungan air, lemak kasar, serat kasar dan lignin. Disimpulkan bahwa penambahan A. niger 5% dapat menurunkan kandungan lignin (5,38%) dibandingkan dengan tanpa penambahan A. niger 10% (7,84%). Kata kunci : Aspergillus niger; Fermentasi; Kulit buah kakao; Lignin