Jurnal Basicedu (Mar 2022)

Pola Asuh Orang Tua dalam Pendampingan Belajar dari Rumah untuk Menumbuhkan Perkembangan Moral Anak Sekolah Dasar pada Masa Pandemi Covid-19

  • Susi Mahmudah,
  • Farah Fauzia

DOI
https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i2.2566
Journal volume & issue
Vol. 6, no. 2
pp. 3033 – 3042

Abstract

Read online

Penelitian ini menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bagaimana pola asuh orang tua dalam pendampingan belajar dari rumah untuk menumbuhkan perkembangan moral anak SD pada masa pandemi covid-19 di SDN 3 Semende Darat Ulu. Teknik pengumpulan data diperoleh melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Subjek dari penelitian ini adalah orang tua siswa kelas V SD Negeri 3 Semende Darat Ulu yang berjumlah 15 orang siswa dan wali kelasnya. Berdasarkan hasil wawancara dengan orang tua siswa kelas V SD Negeri 3 Semende Darat Ulu tentang pola asuh orang tua yang diterapkan terhadap perkembangan moral anaknya yaitu 60% pola asuh otoriter, 20% pola asuh permisif dan 20% pola asuh demokratis. Hal ini ini menunjukkan bahwa pola asuh orang tua dalam pendampingan belajar dari rumah sangat penting untuk menumbuhkan perkembangan moral anak usia SD pada masa pandemi covid-19 di SDN 3 Semende Darat Ulu.

Keywords