Indonesian Journal of Islamic Elementary Education (Oct 2021)

Studi Komparasi Antara Model Pembelajaran Matematika Realistik dengan Model Pembelajaran Konvensional Terhadap Prestasi Belajar Siswa MI Walisongo Kebonrowopucang Pekalongan

  • Nur Ismiati,
  • Zaenal Mustakim

DOI
https://doi.org/10.28918/ijiee.v1i2.4237
Journal volume & issue
Vol. 1, no. 2
pp. 1 – 10

Abstract

Read online

Matematika masih dianggap sebagai suatu pelajaran yang sulit. Untuk itu dalam pembelajaran matematika perlu diterapkannya sebuah model pembelajaran yang menghubungkan konsep pembelajaran agar lebih dekat kehidupan siswa. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perbedaan prestasi belajar antara kelas yang menggunakan model pembelajaran konvensional dengan kelas yang menggunakan model PMR (Pembelajaran Matematika Realistik) dalam proses pembelajaran matematika di MI Kebonrowopucang Pekalongan. Penelitian ini merupakan jenis penelitian Quasi experiment dengan pendekatan kuantitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan metode tes dan dokumentasi. Data yang diperoleh kemudian dianalisis menggunakan teknik analisis independent sample t-test. Sampel penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas IV A dan IV B di MI Walisongo Kebonrowopucang Karangdadap. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa thitung > ttabel (thitung = 5,777, ttabel =2,000), maka H0 ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan prestasi belajar matematika siswa antara yang menggunakan model pembelajaran matematika realistik dengan yang menggunakan model pembelajaran konvensional dan model pembelajaran PMR (Pembelajaran Matematika Realistik) lebih baik dari pada model pembelajaran konvensional.

Keywords