Jurnal Educatio FKIP UNMA (Jun 2024)
Pengembangan Flashcard Untuk Meningkatkan Kemampuan Membaca Permulaan Siswa Kelas I Sekolah Dasar
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan media flashcard untuk meningkatkan kemampaun membaca permulaan peserta didik kelas I sekolah dasar yang efektif dan praktis. Jenis penelitian ini adalah penelitian pengembangan Reserch and Development (R&D) dengan menggunakan model ADDIE, yang meliputi lima tahapan yaitu Analysis, Design, Development, Implementation, and Evaluation. Subjek yang digunakan dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas I sekolah dasar yang berjumlah 21 siswa. Proses pengumpulan data menggunakan instrumen berupa lembar validasi, lembar efektivitas pembelajaran, lembar pretest dan posttest, dan lembar angket. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis data kelayakan, keefektifan, dan kepraktisan. Hasil yang diperoleh dari aspek kelayakan berdasarkan validasi media menunjukkan persentase 66,66%, validasi bahasa Indonesia 79.54% dan validasi materi menunjukkan 81,25%.). Perolehan hasil kepraktisan berdasarkan angket pendidik dan peserta didik, masing-masing menunjukkan persentase 90,625% dan 92,5%. Hasil keefektifan berdasarkan perolehan hasil pretes dan posttest pada peserta didik menunjukan hasil yang homogen pada t-test nilai signifikan 0,557 dan hasil Uji T menunjukan nilai sig.(2 tailed) sebesar 0.000. Berdasarkan data yang telah diperoleh di atas maka produk flashcard dapat digunakan sebagai salah satu alternatif pembelajaran.
Keywords