Jurnal Inovasi dan Teknologi Pembelajaran (Dec 2017)

Menyiapkan Bahan Ajar Sekolah Ramah Anak

  • Hernawaty Damanik,
  • Sondang P. Pakpahan

DOI
https://doi.org/10.17977/um031v1i12014p068
Journal volume & issue
Vol. 1, no. 1
pp. 68 – 80

Abstract

Read online

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan bahan ajar mata kuliah Manajemen Berbasis Sekolah bagi mahasiswa Program S1 PGSD di Universitas Terbuka, dengan memasukkan materi hak anak, perlindungan anak, kekerasan terhadap anak, dan sekolah ramah anak. Penelitian ini menghasilkan modul bahan ajar yang diberi nama Manajemen Berbasis Sekolah Ramah Anak. Penelitian ini merupakan penelitian multi years yang berlangsung selama dua tahun. Tahun 2014 ini, dilakukan uji coba pembelajaran dan materi bahan ajar Bahan Ajar Manajemen Berbasis Sekolah Ramah Anak yang telah ditemukan di tahun pertama, melakukan evaluasi dan revisi terhadap bahan ajar dan model pembelajaran MBSRA yang dikembangkan. Data penelitian hasil belajar dan penilaian mahasiswa terhadap bahan ajar MBSRA dikumpulkan melalui tes dan instrumen. Hasil uji coba menunjukkan bahwa dalam menjawab soal-soal pada bahan ajar MBSRA adalah 90,14 atau nilai A. Sementara itu, hasil penilaian mahasiswa terhadap bahan ajar Manajemen Berbasis Sekolah Ramah diperoleh hasil 94,91% , mahasiswa menilai bahan ajar MBSRA dengan kategori baik sampai dengan sangat baik. Abstract: This study aims to develop school-based Management subject teaching materials for students of the PGSD S1 Program at the Open University, by including material on children's rights, child protection, child abuse, and child-friendly schools. This study produced a teaching material module called Child-Friendly School-Based Management. This study was a multi-year study that lasted two years. In 2014, a learning trial and material for teaching materials based on child-friendly school-based learning were conducted in the first year, evaluating and revising teaching materials and the MBSRA learning model developed. Research data on learning outcomes and student assessment of MBSRA teaching materials were collected through tests and instruments. The results of the trial showed that in answering the questions on the MBSRA teaching material was 90.14 or A. The meanwhile, the results of the student assessment of the Friendly School-Based Management teaching material obtained results of 94.91%, students assessed the MBSRA teaching material in a good category up to very good.

Keywords