Jurnal Inovasi Pendidikan dan Sains (Aug 2023)
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PROJECT BASED LEARNING (PjBL) TERHADAP KEMAMPUAN KOMUNIKASI DAN BERPIKIR KREATIF PESERTA DIDIK KELAS VII DI MTS DARUL QUR’AN BENGKEL, KABUPATEN LOMBOK BARAT
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui : 1) pengaruh model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) terhadap kemampuan komunikasi peserta didik kelas VII di MTS Darul Qur’an Bengkel. 2) pengaruh model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) terhadap kemampuan berpikir kreatif peserta didik kelas VII di MTS darul Qur’an Bengkel. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif jenis Quasi Eksperimen dengan desain Pretest-Posttest Non Equivalent Control Group design, populasi dalam penelitian ini adalah seluruh kelas VII yang terdiri dari 3 kelas. Sampel pada penelitian ini adalah kelas VII B yang berjumlah 21 orang sebagai kelas eksperimen serta kelas VII A yang berjumlah 22 orang sebagai kelas kontrol. Pengambilan sampel dilakukan dengan tekni Cluster Random Sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dan lembar observasi. Teknik analisis data menggunakan Uji Hipotesis Anava satu jalur (One Way Anova) berbantuan SPSS 26. Berdasarkan hasil analisis uji hipotesis untuk kemampuan berkomunikasi peserta didik sebesar 0,000 < α = 0,05 dan hasil uji hipotesis untuk kemampuan berpikir kreatif peserta didik sebesar 0,003 < α = 0,05. Jadi dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh model pembelajaran poject based learning (PjBL) terhadap kemampuan komunikasi dan berpikir kreatif peserta didik keas VII di MTS Darul Qur’an Bengkel.
Keywords