Jurnal Sains Psikologi (Nov 2021)

Dukungan Sosial, Optimisme, Harapan dan Kesiapan Kerja Siswa

  • Frana Mudaim Indrayana,
  • Kumaidi Kumaidi

DOI
https://doi.org/10.17977/um023v10i22021p93-100
Journal volume & issue
Vol. 10, no. 2
pp. 93 – 100

Abstract

Read online

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara dukungan sosial, optimisme dan harapan dengan kesiapan kerja. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XII sekolah menengah kejuruan dengan jurusan farmasi di Kabupaten Cirebon dengan jumlah 201 orang. Pengambilan sampel menggunakan teknik cluster random sampling. Alat pengumpulan data yang digunakan adalah skala dukungan sosial, skala optimisme, skala harapan dan skala kesiapan kerja. Analisis data menggunakan analisis regresi diperoleh nilai F sama dengan 65,699 dan p sama dengan 0,000 (p kurang dari 0,05), hal ini menunjukan bahwa dukungan sosial, optimisme dan harapan secara simultan ada hubungan dengan kesiapan kerja (hipotesis diterima). Sedangkan secara parsial diperoleh nilai p sama dengan 0,034 (p kurang dari 0,05) untuk dukungan sosial dengan kesiapan kerja, p sama dengan 0,040 (p kurang dari 0,05) untuk optimisme dengan kesiapan kerja dan p sama dengan 0,537 (p lebih dari 0,05) untuk harapan dengan kesiapan kerja. Dengan demikian terdapat hubungan secara masing-masing antara dukungan sosial dan optimisme dengan kesiapan kerja, serta tidak terdapat hubungan antara harapan dengan kesiapan kerja.