Economic Education Analysis Journal (Jan 2019)
ANALISIS PENGGUNAAN E-LEARNING (ELENA) UNTUK MENDUKUNG KUALITAS LAYANAN PERKULIAHAN
Abstract
Penelitian ini bertujuan (1) mengetahui pengaruh ease of use Elena dan usefulness of Elena secara simultan terhadap Kualitas Layanan Perkuliahan (2) mengetahui pengaruh ease of use Elena terhadap Kualitas Layanan Perkuliahan (3) mengetahui pengaruh usefulness of Elena terhadap Kualitas Layanan Perkuliahan pada mahasiswa FE UNNES. Sampel dalam penelitian ini yaitu 365 responden dan 4.218 mahasiswa sebagai populasi. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini yaitu dengan proportionate cluster sampling. Uji validitas menggunakan korelasi product moment, sedangkan uji reliabilitas menggunakan rumus alpha croanbach. Analisis data menggunakan analisis regresi linear berganda dan deskriptif persentase. Hasil penelitian ini yaitu secara parsial ada pengaruh positif yang signifikan antara variabel Ease of use Elena (X1) terhadap Kualitas Layanan Perkuliahan (Y). Sedangkan, thitung untuk variabel Usefulness of Elena (X2) lebih besar dari ttabel yaitu sebesar 15,4 lebih besar daripada 1,97, dengan probabilitas 0,00 kurang dari 0,05 yang berarti bahwa variabel Usefulness of Elena (X2) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap Kualitas Layanan Perkuliahan. Simpulan penelitian ini yaitu (1) Ada pengaruh positif antara ease of use Elena dan usefulness of Elena secara simultan terhadap Kualitas Layanan Perkuliahan pada mahasiswa FE UNNES. (2) Ada pengaruh antara ease of use Elena terhadap Kualitas Layanan Perkuliahan pada mahasiswa FE UNNES. (3) Ada pengaruh antara usefulness of Elena terhadap Kualitas Layanan Perkuliahan pada mahasiswa FE UNNES. The purpose of this research was (1) the influence of ease of use and usefulness of Elena simultaneously toward the Quality service in Learning (2) the influence of ease of use Elena toward Quality service in Learning (3) how the usefulness of Elena toward Quality service in Learning at the Faculty of Economics Universitas Negeri Semarang. The sample in this research was 365 respondents and 4,218 people as the population. The data gathering methods used proportionate cluster sampling. Product Moment correlation method from Personis used to conduct validity test of items. Meanwhile, Croanbach Alpha equation isused to conduct reliability test. The data were analyzed using a double linear regression analysis and descriptive of percentage. The results of this research showed that there was significant influence among variables Ease of use Elena (X 1) toward Quality service in Learning (Y) partially . Whereas, tcount to the variable Usefulness of Elena (X 2) greater than ttable is greater than 1.966539 15.427, with probability of 0.000 less than 0.05 means that variable Usefulness of Elena (X 2) for has partial effect toward the Quality service in Learning significantly. The conlusion of this research was (1) There was a positive influence between ease of use and usefulness of Elena toward the Quality service in Learning on the student faculty of Economics State University of Semarang simultaneously. (2) There were influences between ease of use Elena toward Quality service in Learning at the Faculty of Economics Universitas Negeri Semarang. (3) There were influences between the usefulness of Elena toward Quality service in Learning at the Faculty of Economics Universitas Negeri Semarang.