Buletin Ilmiah Nagari Membangun (Dec 2023)

UPAYA MEMBANGUN KARAKTER SISWA MELALUI INTEGRASI KONSEP HIMPUNAN DAN AL-QUR’AN DALAM PEMBELAJARAN MATEMATIKA

  • Izzati Rahmi HG,
  • Admi Nazra,
  • Budi Rudianto,
  • Mahdhivan Syafwan,
  • Ferra Yanuar,
  • Hazmira Yozza,
  • Narwen Narwen,
  • Monika Rianti Helmi,
  • Maiyastri Maiyastri

DOI
https://doi.org/10.25077/bina.v7i4.538
Journal volume & issue
Vol. 6, no. 4
pp. 342 – 352

Abstract

Read online

Al-Qur’an merupakan sumber dari segala sumber ilmu, termasuk matematika. Di sisi lain matematika merupakan suatu bidang ilmu yang sangat erat kaitannya dengan kehidupan sehari-hari dan juga dalam perkembangan bidang ilmu lainnya. Matematika merupakan salah satu bidang ilmu yang sangat dekat dengan ayat-ayat Al-Quran. Pembelajaran matematika diharapkan selalu mengalami perubahan ke arah yang lebih baik untuk menghadapi perkembangan zaman dan teknologi. Pembelajaran matematika juga diharapkan dapat membangun karakter dari setiap peserta didik melalui nilai-nilai agama. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan konsep himpunan yang diintegrasikan dengan kandungan ayat-ayat yang terdapat pada Al Qur’an. Kegiatan ini dilakukan dalam bentuk seminar online melalui zoom meeting dan streaming youtube. Peserta kegiatan meliputi dosen dan guru matematika serta siswa madrasah tsanawiyah dan aliyah dari sepuluh Provinsi di Indonesia. Kegiatan ini bertajuk “Al Qur’an dan Teori himpunan, dan mendapat apresiasi yang sangat baik dari para peserta seminar. Hal ini ditunjukkan oleh banyaknya peserta yang bertanya dengan antusias dalam sesi tanya jawab. Kegiatan ini telah memberikan motivasi bagi para guru maupun dosen untuk dapat mengintegrasikan konsep-konsep matematika yang dipelajari dengan kandungan ayat-ayat Al-Qur’an. Guru-guru yang telah mengikuti kegiatan ini diharapkan dapat menjadi perpanjangan tangan dalam memasyarakatkan metode pembelajaran matematika yang terintegrasi dengan kandungan ayat Al-Qur’an, khususnya teori himpunan.

Keywords