Agriekonomika (Oct 2016)

FAKTOR DOMINAN YANG MEMPENGARUHI PERILAKU EKONOMI RUMAH TANGGA PETANI KARET EKS UPP TCSDP DI DEBA BINA BARU

  • Shorea Khaswarina,
  • Putri Wulandari

DOI
https://doi.org/10.21107/agriekonomika.v5i2.1634
Journal volume & issue
Vol. 5, no. 2
pp. 177 – 187

Abstract

Read online

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis faktor dominan yang mempengaruhi perilaku ekonomi rumah tangga petani karet Eks UPP TCSDP di Desa Bina Baru. Teknik pengumpulan sampel dilakukan secara stratified random sampling. Ada pun untuk menjawab tujuan penelitian menggunakan pendekatan ekonometrik dengan model persamaan simultan yang menggunakan persamaan 2SLS. Hasil dari penelitian adalah faktor yang dominan pada aspek produksi adalah jumlah batang karet produktif dan total biaya usaha tani. Namun, tidak ada faktor yang responsif. Faktor dominan pada aspek alokasi waktu kerja adalah jumlah batang karet produktif, pengalaman kerja petani, pendapatan luar usaha tani dan umur petani. Faktor yang responsif adalah pengalaman kerja petani dan umur petani. Faktor dominan pada aspek pendapatan adalah alokasi waktu kerja luar usaha tani karet dan pendidikan petani. Faktor yang responsif adalah pendidikan petani. Faktor dominan pada aspek pengeluaran adalah pendapatan total petani, pendidikan istri, jumlah anak sekolah dan konsumsi non pangan, dan jumlah anggota keluarga. Faktor yang responsif adalah pendapatan total petani, pendidikan istri, jumlah anak sekolah dan konsumsi non pangan.

Keywords