JPMI (Jurnal Pendidikan Matematika Indonesia) (Nov 2018)

Pengembangan LKS Berbasis Dongeng untuk Meningkatkan Literasi Matematis Siswa Sekolah Dasar Se-Kota Sintang

  • Olenggius Jiran Dores,
  • Beni Setiawan

DOI
https://doi.org/10.26737/jpmi.v3i2.695
Journal volume & issue
Vol. 3, no. 2
pp. 62 – 65

Abstract

Read online

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan Literasi matematis siswa kelas IV SD se kota Sintang, mengkaji Perbedaan literasi matematis siswa antara sebelum dan setelah mengerjakan lks berbasis dongeng dan mengembangkan lks berbasis dongeng untuk meningkatkan literasi matematis siswa kelas IV sekolah dasar se kota Sintang. Subjek dalam penelitian ini adalah 63 siswa kelas 4 dari 21 SD di Kota Sintang dengan kategori siswa berkemampuan tinggi, berkemampuan sedang dan berkemampuan rendah. Desain penelitian ini merupakan riset and development. Adapun tahapannya adalah (1). Studying research findings, (2). Developing the product, (3). Field testing, (4). Revising. Kesimpulan dari penelitian ini adalah; kemampuan literasi matematis siswa kelas IV SD se-kota Sintang masih rendah dengan nilai rata – rata 42,90 pada semua level kemampuan dengan persentase 80,32%, terdapat perbedaan kemampuan literasi matematis sebelum dan setelah mengerjakan lks berbasis dongeng dengan kenaikan rata – rata hasil tes 8,48, lks berbasis dongeng dapat meningkatkan kemampuan literasi matematis siswa se-kota Sintang. Kata Kunci: LKS Berbasis Dongeng, Literasi Matematis; Siswa SD; Kota Sintang

Keywords