Jurnal Stamina (Mar 2023)

Pengembangan Instrumen Keputusan Pembeli Terhadap Produk Olahraga

  • Nuridin Widya Pranoto,
  • Raihan Alfarobi,
  • Andri Gemaini

DOI
https://doi.org/10.24036/jst.v6i1.1222
Journal volume & issue
Vol. 6, no. 1
pp. 9 – 17

Abstract

Read online

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengembangkan instrumen tes keputusan pembeli terhadap produk olahraga. Dalam penelitian ini,kami menggunakan metode penelitian dan pengembangan (R&D). Prosedur penelitian adalah: (1) tahap pertama adalah studi literatur,pengumpulan data, dan analisis kebutuhan,(2) tahap kedua adalah perencanaan pengembangan instrumen, dan (3) tahap ketiga adalah uji coba, evaluasi, dan revisi, dan (4) tahap keempat adalah implementasi instrumen. Sebanyak 253 orang berpartisipasi dalam penelitian ini Analisis validitas dan reabilitas yang akan dipergunakan adalah korelasi product-moment untuk uji validitas dan cronbach alpha untuk uji reliabilitas. Data dianalisis dengan menggunakan aplikasi SPSS. Hasil dari penelitian ini adalah 1) terciptanya instrumen tingkat pengetahuan pembeli . 2) Berdasarkan uji validitas ini, dari 50 butir soal hanya 48 butir soal yang dinyatakan valid,instrumen penelitian keputusan pembeli yang diujikan diperoleh 48 item dengan r-hitung > 0,304 dan dinyatakan valid untuk digunakan dalam pengambilan data penelitian. 3) Hasil yang diperoleh adalah r -hitung = 0,951 dan r tabel 0,304, sehingga nilai r hitung > r tabel, maka instrumen ini dinyatakan reliabel dan dapat digunakan sebagai alat pengumpulan data. Kesimpulan. Pengembangan instrumen keputusan pembeli menghasilkan instrumen yang valid dapat mengukur dan mengevaluasi tingkat pengetahuan pembeli terhadap produk olahraga.

Keywords