Hikmah: Jurnal Pendidikan Islam (Sep 2016)
GAYA KEPEMIMPINAN KEPALA SEKOLAH UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI KERJA GURU DITINJAU DARI PERSPEKTIF AGAMA ISLAM
Abstract
Sekolah merupakan lembaga pendidikan formal yang bertujuan untuk mencerdaskan kehidupan bangsa. Dalam mencapai tujuan sekolah tersebut guru dituntut memiliki motivasi kerja yang tinggi. Motivasi guru dapat dipengaruhi oleh kepala sekolah. Gaya kepemimpinan kepala sekolah akan sangat mempengaruhi motivasi guru dalam bekerja. Terdapat beberapa gaya kepemimpinan kepala sekolah, diantaranya gaya kepemimpinan demokratis, gaya kepemimpinan laissez fire dan gaya kepemimpinan otoriter. Gaya kepemimpinan kepala sekolah yang efektif dalam memotivasi guru untuk bekerja mesti memperhatikan situasi yang ada. Langkah-langkah kepala sekolah dalam meningkatkan motivasi kerja para guru, antara lain dengan adanya rasa hormat, adanya informasi yang cukup, perilaku, hukuman, perintah dan perasaan. Kata Kunci: Gaya Kepemimpinan, Kepala sekolah, Motivasi kerja