Mutiara Medika (Jan 2016)

Aktivitas Antiproliferatif Ekstrak Metanol Daun Pereskia grandifolia Haw terhadap Berbagai Sel Kanker

  • Aditya Krishar Karim,
  • - Sismindari

DOI
https://doi.org/10.18196/mmjkk.v11i3.990
Journal volume & issue
Vol. 11, no. 3
pp. 195 – 200

Abstract

Read online

Pereskia grandifolia (famili Cactaceae) atau biasa dikenal sebagai tanaman Tujuh jarum telah banyak dimanfaatkat masyarakat lokal di Malaysia dan China untuk mengobati berbagai jenis penyakit seperti diabetes, hipertensi, antikanker, antitumor, antiinflamasi dan antirematik. Penelitian ini bertujuan untuk mencari aktivitas antiproliferatif terhadap kultur sel kanker HCT-116, C2C12 dan 293A. Ekstrasi dilakukan secara maserasi dengan menggunakan metanol. Efek antiproliferatif diuji dengan menggunakan reagen WST-1 ((2-(4-iodophenyl)-3-(4-nitro-phenyl)-5-(2,4-disulfophenyl) -2H-tetrazolium monosodium salt) selama 1, 2 dan 4 jam setelah inkubasi selama 72 jam. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ekstrak methanol daun P. grandifolia bersifat antiproliferatif terhadap sel kanker kolon HCT-116 dengan IC50 yaitu 509,83µg/ml (1 jam), 503,60µg/ml (2 jam), 519,24µg/ml (4 jam) tetapi tidak bersifat antiproliferatif terhadap sel C2C12 dan 293A. Hasil ini mengindikasikan bahwa ekstrak methanol daun P. grandifolia bersifat selektif terhadap sel kanker HCT-116.

Keywords