E-Jurnal Manajemen (May 2020)

PERAN NILAIi HEDONIKi MEMEDIASIi PENGARUH iATMOSFER GERAIi TEHADAP iPEMBELIAN IMPULSIF (Studi Pada Konsumen Level 21 Mall Denpasar)

  • I Putu Rama Wijaya,
  • I Gde Ketut Warmika

DOI
https://doi.org/10.24843/EJMUNUD.2020.v09.i05.p09
Journal volume & issue
Vol. 9, no. 5
pp. 1818 – 1837

Abstract

Read online

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh atmosfer gerai terhadap pembeliani impulsif melalui nilai hedonik sebagai pemediasi. Sampel penelitian ditetapkan sebanyak 75 responden dengan teknik pengambilan sampe yaitu purposive sampling. Teknik analisis yang digunakan adalah path analysis dengan uji asumsi klasik dan uji sobel Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi empiris tentang pengaruh antara variable atmosfer gerai, nilai hedonik, dan pembelian impulsif bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan menjadi bahan pertimbangan manajemen pemasaran perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa atmosfer gerai berpengaruh positif dan signifikan terhadap nilai hedonik. Atmosfer gerai berpengaruh positif dan signifikan terhadap pembelian impulsif. Nilai hedonik berpengaruh positif dan signifikan terhadap pembelian impulsif. Nilai hedonik secara signifikan memediasi pengaruh atmosfer gerai terhadap pembelian impulsif. Kata. kunci: atmosfer gerai, nilai hedonik, pembelian impulsif