IJEBD (International Journal of Entrepreneurship and Business Development) (Mar 2024)
The Role of the Owner's Accompanying Consultant in the Planning and Design Stage of Government Building Construction
Abstract
Banyak proyek pemerintah terutama insfrastruktur yang masuk kategori kompleks, ditangani oleh kementerian teknis, dalam hal ini kemen PUPR. Namun tidak sedikit proyek konstruksi yang tidak masuk kategori kompleks dan bersifat khusus yang ditangani oleh kementerian atau lembaga pemerintah non instansi teknis. Untuk kasus yang pertama, owner dapat menggunakan konsultan MK namun untuk kasus yang kedua tidak memenuhi kriteria penggunaan konsultan MK, sehingga owner/PPK menggunakan jasa tenaga ahli sebagai pendamping selama proses persiapan dan perencanaan teknis. Penelitian ini akan mengkaji peran tenaga eksternal diuar konsultan perencana sebagai konsultan pendamping owner (KPO) selama proses desain. Dengan metode content validitas ratio (CVR) atas pendapat 15 pakar dibidang desain dan jasa konstruksi, diperoleh 14 peran tenaga pendamping owner. Dengan relative inportant index (RII) diperoleh tingkat kepentingan peran pada tahap desain dari yang terpenting meliputi memastikan KAK, memberikan standar aturan atau pedoman desain, identifikasi kebutuhan owner, dokumentasikan keputusan desain, komunikasi owner dan tim desain, kontrol jadwal desain, review HPS dan spesifikasi, evaluasi proposal desain, memastikan value for money, saran tools desain, identifikasi stakeholder, menyusun dokumen seleksi, memastikan keputusan desain dan mendapatkan performa terbaik konsultan desain. Temuan ini menegaskan bahwa ada peran diluar konsultan desain yang dibutuhkan owner Pemerintah non instansi teknis pada tahap desain untuk membantu upaya mendapatkan dokumen desain (DED) yang berkualitas.
Keywords