Jurnal Pembangunan dan Alam Lestari (Sep 2015)

Etnobotani Rempah-Rempah di Dusun Kopen Dukuh, Kabupaten Banyuwangi

  • Luchman Hakim,
  • Jati Batoro,
  • Kurniasih Sukenti

Journal volume & issue
Vol. 6, no. 2

Abstract

Read online

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis-jenis tanaman rempah yang ada di kebun tradisional dan menjelaskan tingkat kepentingan tanaman rempah-rempah dalam masyarakat oleh masyarakat Osing di Dusun Kopen Dukuh, Kabupaten Banyuwangi. Penelitian ini mendapatkan sejumlah 27 spesies tumbuhan rempah yang digunakan dalam keseharian masarakat Osing di Kopen Dukuh. Dari sejumlah tanaman tersebut, 18 jenis tanaman dijumpai tumbuh di kebun dan lingkungan perumahan penduduk, dan sejumlah 9 spesies tidak tumbuh di kebun. Bawang putih, bawang merah dan kemiri adalah tiga spesies yag mempunyai peran penting dalam seni kuliner dan kehidupan masyarakat, disusul oleh lengkuas, jahe, kunyit, cabai, kencur, dan serai. Pemanfaatan rempah dapat diklasifikasikan dalam kategori bumbu basah dan kategori bumbu kering. Termasuk dalam bumbu kering adalah lada, pala, jinten, ketumbar dan cengkeh. Golongan bumbu basah ini antara lain meliputi kunyit, kencur, temu kunci, jahe, serai, bawang-bawangan, cabai, daun bawang. Kata kunci: Agroforestry, Biodiversitas, Kebun tradisional, Konservasi rempah