Aksioma: Jurnal Program Studi Pendidikan Matematika (Dec 2022)

PENGEMBANGAN E-LKS BERBASIS CASE BASED LEARNING TERINTEGRASI BUDAYA LOKAL PERDAGANGAN PASAR BARITO KOTA TERNATE

  • fitriana eka chandra,
  • Ahmad affandi

DOI
https://doi.org/10.24127/ajpm.v11i4.6123
Journal volume & issue
Vol. 11, no. 4
pp. 3806 – 3816

Abstract

Read online

ABSTRAK Tujuan penelitian ini untuk mengembangkan E-LKS pada materi aritmatika sosial siswa MTS kelas VII. E-LKS yang dikembangkan berbasis CBL (Case Based Learning) yang terintegrasi dengan budaya lokal perdagangan di Pasar Barito Ternate yang valid, praktis, dan efektif. Budaya lokal perdagangan di Pasar Barito dipilih karena memiliki keunikan dan mampu mendekatkan siswa dengan materi yang sedang dipelajari. Penelitian ini menggunakan Model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Siswa MTS Darulfalah Ternate kelas VII yang menjadi subjek dalam penelitian ini. Lembar validasi E-LKS untuk mengetahui kevalidan E-LKS yang dikembangkan, angket kepraktisan untuk mengetahui kepraktisan E-LKS yang dikembangkan, dan lembar aktivitas siswa, lembar respon siswa, serta tes hasil belajar yang digunakan untuk mengetahui keefektivan E-LKS yang dikembangkan. Berdasarkan hasil analisis, diketahui tingkat validitas E-LKS sebesar 84,97% dengan kriteria sangat valid, tingkat kepraktisan sebesar 83% dengan kriteria sangat praktis. Uji keefektivan diketahui bahwa rata-rata aktivitas siswa sebesar 3,7 kategori siswa sangat aktif, hasil analisis rata-rata respon siswa sebesar 3,3 kategori respon positif, dan sebanyak 76,67% siswa mendapatkan nilai ketuntasan. Sehingga E-LKS memenuhi kriteria efektif. Terbukti E-LKS yang dikembangkan memenuhi kriteria valid, praktis, dan efektif untuk digunakan oleh siswa SMP kelas VII pada materi aritmatika sosial. Abstract The purpose of this study was to develop E-LKS on social arithmetic material for class VII MTS students. The e-LKS developed is based on CBL (Case Based Learning) which is integrated with the local culture of trading in the Barito Ternate Market which is valid, practical, and effective. The local trade culture in Barito Market was chosen because it is unique and able to bring students closer to the material being studied. This study uses the ADDIE Model (Analysis, Design, Development, Implementation, Evaluation). Students of MTS Darulfalah Ternate class VII are the subjects in this study. E-LKS Validation Sheet to determine the validity of the developed E-LKS, Practicality Questionnaire to determine the practicality of the developed E-LKS, and student activity sheets, student response sheets, and learning outcomes tests used to determine the effectiveness of the developed E-LKS. Based on the analysis, it is known that the validity level of the E-LKS is 84.97% with very valid criteria, the practicality level is 83% with very practical criteria. The effectiveness test is known that the average student activity is 3.7 categories of very active students, the results of the analysis of the average student response are 3.3 positive response categories, and as many as 76.67% students get completeness scores. So that the E-LKS meets the effective criteria. It is proven that the developed E-LKS meets the criteria, is practical, and effective for use by seventh grade junior high school students in social arithmetic material.

Keywords