Jurnal Studi Guru dan Pembelajaran (Mar 2020)
Pengaruh Model Role Playing Terhadap Kepercayaan Diri Siswa Pada Pembelajaran Matematika SMP
Abstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh model pembelajaran role playing terhadap kepercayaan diri siswa pada pembelajaran matematika. Penelitian dengan metode eksperimen semu dengan pendekatan kuantitatif ini dilaksanakan dikelas VII D dan VII E SMP Nusantara 1 dengan sampel sebanyak 25 siswa di kelas VII D dan 29 siswa di kelas VII E. Variabel independen dalam penelitian ini adalah pengaruh model pembelajaran role playing, sedangkan variabel dependen adalah kepercayaan diri siswa dengan 4 indikator, kemudian disusun dalam bentuk instrumen angket dengan jumlah 32 butir. Instrumen tersebut sudah diuji validitasnya oleh validator ahli.
Keywords