Berkala Ilmiah Pendidikan Fisika (Feb 2017)

Strategi Pemecahan Masalah Siswa pada Pretest Konsep Materi Kalor

  • M. Dewi Manikta Puspitasari

DOI
https://doi.org/10.20527/bipf.v5i1.2916
Journal volume & issue
Vol. 5, no. 1
pp. 88 – 98

Abstract

Read online

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi pemecahan masalah siswa pada pretest konsep materi kalor, dan mengetahui pengaruh strategi pemecahan masalah siswa terhadap penguasaan konsep materi kalor. Penelitian ini menggunakan embededded design. Subjek penelitian adalah siswa kelas X MIA 4 SMAN 3 Malang yang berjumlah 30 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini merupakan tes uraian konsep materi kalor. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategi pemecahan masalah yang siswa lakukan dalam menyelesaikan masalah pada soal penguasaan konsep materi kalor adalah mapping mathematics to meaning, physical mechanism game, pictorial analysis, dan transliteration to mathematics. Hal ini mempengaruhi nilai rata-rata penguasaan konsep materi kalor. Nilai rata-rata penguasaan konsep siswa pada materi kalor pada pretest masih tergolong rendah dan masih banyak terdapat miskonsepsi.

Keywords