Jurnal Basicedu (Dec 2021)

Penerapan Kompetensi Psikologi Guru dalam Peningkatan Motivasi Belajar Siswa

  • Suyitno Suyitno

DOI
https://doi.org/10.31004/basicedu.v6i1.1900
Journal volume & issue
Vol. 6, no. 1
pp. 58 – 65

Abstract

Read online

Kompetensi psikologis bagi guru telah mengubah semangat pendidikan dan memberikan makna baru untuk belajar di kelas dan setiap anak memiliki kemampuan mental yang berbeda dan belajar dengan kecepatan yang berbeda. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji dan menganalisis penerapan psikologi pendidikan dalam meningkatkan motivasi belajar siswa. Penelitian ini menggunakan desain penelitian deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara, observasi dan studi dokumentasi serta dianalisis secara interaktif. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa wujud kompetensi psikologi guru tercermin dalam kemampuan merumuskan tujuan pembelajaran secara tepat; kemampuan memilih strategi pembelajaran yang sesuai dan penciptaan iklim belajar yang kondusif; kemampuan berinteraksi secara tepat dan memberikan bimbingan dan konseling kepada siswa; kemampuan dalam memfasilitasi dan memotivasi belajar peserta didik; kemampuan menilai hasil belajar yang adil dan akurat. Penerapan dari beberapa kemampuan tersebut secara nyata akan meningkatkan motivasi belajar siswa.

Keywords