Edukasia (Dec 2023)

Transformasi Kebijakan Pekerjaan dan Penghidupan Layak: Kajian Literatur tentang Upaya Negara dalam Memenuhi Hak Warga Negara melalui Implementasi Undang-Undang Cipta Kerja

  • Indriyana Dwi Mustikarini

Journal volume & issue
Vol. 4, no. 2

Abstract

Read online

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji Undang-Undang Cipta Kerja dan konsep Omnibus Law di Indonesia dengan fokus pada harmonisasi regulasi ketenagakerjaan, proses pembentukan undang-undang, dan implementasi di tingkat daerah serta perlindungan hukum bagi pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Metode penelitian yang digunakan adalah yuridis normatif dan deskriptif kualitatif, dengan pengumpulan data melalui analisis dokumen hukum. Hasil penelitian menunjukkan adanya kelemahan dalam harmonisasi regulasi ketenagakerjaan, ketidaksesuaian proses pembentukan Undang-Undang Cipta Kerja dengan peraturan perundang-undangan, serta tata kelola yang baik namun perlu penanganan kendala di tingkat daerah. Perlindungan hukum bagi pelaku UMKM dalam Undang-Undang Cipta Kerja menunjukkan potensi efektifitas, namun perlu evaluasi lebih lanjut. Penelitian ini merekomendasikan peninjauan dan penyempurnaan dalam formulasi dan implementasi regulasi guna mencapai hasil yang lebih baik dan sesuai dengan asas-asas hukum yang kuat di Indonesia.

Keywords