Jurnal Pendidikan Vokasi (Aug 2016)
PENGEMBANGAN MODUL PRAKARYA DAN KEWIRAUSAHAAN MATERI KERAJINAN BERBASIS PROSES DI SMK
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan modul prakarya dan kewirausahaan materi kerajinan berbasis proses yang layak digunakan di SMK. Penelitian ini merupakan penelitian dan pengembangan. Hasil penelitian adalah sebagai berikut: (1) modul prakarya dan kewirausahaan materi kerajinan berbasis proses layak digunakan; (2) menurut siswa, modul yang dikembangkan berkualitas sangat baik, dan jika dilihat dari nilai skewness distribusi data adalah normal; (3) penerapan modul dalam proses pembelajaran secara umun dapat terlaksana; dan (4) peningkatan pemahaman siswa dengan menggunakan modul yang dikembangkan berkategori sedang dengan rerata gain score sebesar 0,62 dan selisih nilai (effect size) 14,5 dengan persentase ketuntasan siswa sebesar 87%. Pembelajaran menggunakan modul juga mampu melatih kemandirian siswa dalam belajar dan mampu menumbuhkan kemampuan dalam bekerjasama. Kata kunci: pengembangan, modul, prakarya dan kewirausahaan, kerajinan, berbasis proses DEVELOPING CRAFT AND ENTREPRENEURSHIP MODULE OF PROCESS-BASED CRAFT MATERIALS IN SMK Abstract This study aimed to develop a craft and entrepreneurship module of process-based craft materials appropriate for SMK. This study was research and development.. The results of the study were as follows: (1) the developed craft and entrepreneurship module of process-based craft materials was appropriate for use; (2) according to the students, the developed module was very good and the skewness of the data distribution was normal; (3) in general, the implementation of the module in the learning process was succesful; (4) the improvement of the students’ understanding after using the developed module was in a fair category with an average score gain of 0.62 and the difference in value (effect size) was 14.5 with the percentage of mastery of about 87%. The instruction using the module was also able to train the students' autonomy in learning and to generate the ability to cooperate. Keywords: development, module, craft and entrepreneurship, craft, process-based
Keywords