JP (Jurnal Pendidikan) (Dec 2022)

IMPLEMENTASI MOBILE LEARNING BERBANTUAN STORY MAPS DALAM PEMBELAJARAN GEOGRAFI

  • Kusuma Dewi,
  • Prahasti Tri Tungga Dewi,
  • Lia Umi Amaliya,
  • Muhammad Rafi' Attamimi

DOI
https://doi.org/10.26740/jp.v7n1.p1-7
Journal volume & issue
Vol. 7, no. 1
pp. 1 – 7

Abstract

Read online

Pandemi Covid-19 memberikan tantangan dalam pendidikan. Kondisi ini menuntut pelaksanaan proses pembelajaran dalam jaringan. Pemanfaatan teknologi informasi menjadi solusi dalam pembelajaran daring, yaitu dengan pemanfaatan platform Google Classroom dan Zoom meeting. Pencapaian pengetahuan dan keterampilan siswa dilakukan melalui pembelajaran mobile. Story maps dapat membantu pencapaian kemampuan spasial siswa melalui perangkat mobile pribadi. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan visualisasi dalam penerapan mobile learning berbantuan Story Maps. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan inovasi metode pembelajaran Geografi ini dapat dijadikan alternatif pembelajaran daring selama pandemi. Diharapkan inovasi pembelajaran ini dapat menjadi rujukan dalam metode dan teknik mata pelajaran lainnya.