Techno.Com (May 2024)

Deteksi Suara Suling Sunda Menggunakan Metode Key-Nearest Neighbor

  • Mawar Hardiyanti,
  • Yeremia Victor Rondonuwu

DOI
https://doi.org/10.62411/tc.v23i2.9817
Journal volume & issue
Vol. 23, no. 2
pp. 338 – 349

Abstract

Read online

Suling Sunda merupakan alat musik tiup tradisional yang memiliki berbagai jenis. Masing-masing jenis suling Sunda memiliki karakteristik suara yang berbeda-beda. Hal ini menghasilkan keindahan suara yang beragam, mulai dari suara yang lembut dan mendayu-dayu hingga suara yang ceria dan dinamis. Namun, mengenali jenis suling Sunda tidaklah mudah bagi sebagian orang. Oleh karena itu, diperlukan metode deteksi suara suling Sunda yang dapat dilakukan secara otomatis.Penelitian ini telah berhasil mengembangkan metode deteksi suara suling Sunda dengan metode KNN. Metode KNN dipilih karena lebih sederhana dan menghasilkan akurasi yang tinggi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa model KNN dengan nilai k=5 memiliki akurasi sebesar 79,76% pada data uji. Akurasi ini meningkat menjadi 82,5% pada pengujian aplikasi. Penelitian ini memberikan kontribusi yang penting dalam pengembangan teknologi deteksi suara suling Sunda. Metode KNN yang dikembangkan terbukti dapat menghasilkan akurasi yang tinggi, sehingga dapat menjadi solusi untuk mengenali jenis suling Sunda secara otomatis. Implementasi model KNN pada smartphone Android juga dapat menjadi sarana untuk memperkenalkan teknologi kecerdasan buatan kepada generasi muda Indonesia. Aplikasi ini dapat digunakan untuk mendeteksi jenis suling Sunda secara langsung, sehingga dapat membantu generasi muda untuk lebih memahami keberagaman jenis-jenis suara suling Sunda.

Keywords