Riset Akuntansi (Jan 2024)
ANALISIS MANAJEMEN RISIKO PEMBIAYAAN LAYANAN BERBASIS JAMAAH PADA BMT NU JAWA TIMUR CABANG WULUHAN JEMBER
Abstract
Tujuan pada penelitian ini adalah untuk menganalisis penerapan manajemen risiko pembiayaan berbasis jamaah pada Koperasi Simpan Pinjam Pembiayaan Syariah pada BMT NU Jawa Timur Cabang Wuluhan Jember. Jenis penelitian yaitu penelitian kualitatif dengan teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah teknik snowball sampling. Metode penelitian dengan cara pengumpulan data observasi, wawancara, dokumentasi. Metode analisa yang digunakan yaitu reduksi data, penyajian data dan verifikasi data. Hasil penelitian pada BMT NU Jawa Timur Cabang Wuluhan Jember telah menerapkan manajemen risiko dalam pembiayaan lasisma. Kesimpulan penelitian ini yaitu BMT NU dalam meminimalisir risiko dengan melakukan survey kelayakan nasabah, wawancara, keputusan pembiayaan, proses pencairan, dan controlling. BMT NU tidak menerapkan adanya collateral dalam pembiayaan lasisma, tetapi hanya menggunakan analisis 4C yaitu (Character, Capacity, Capital, Condition of Economy).
Keywords