Indonesian Journal of Chemical Research (May 2024)

Penggunaan Metode FT-IR Untuk Deteksi Kandungan Senyawa Pada Eco-enzyme Yang Diaplikasikan Sebagai Plester Hidrogel

  • Diah Ayu SetiyaNingrum

Journal volume & issue
Vol. 12, no. 1

Abstract

Read online

Tujuan penelitian ini mengidentifikasi kandungan senyawa pada eco-enzyme serta mengetahui pengaruh plester hidrogel terhadap laju penyembuhan luka. Metode penilitian yang digunakan adalah metode FT-IR digunakan untuk analisis komposisi kimia sampel dengan fokus pada identifikasi gugus fungsional dan mengetahui pengaruh plester hidrogel terhadap laju penyembuhan luka terbuka pada penderita diabetes melitus. Rencana penelitian dilakukan dengan 5 perlakuan di setiap kelompok. Perlakuan pertama (P1) merupakan kelompok kontrol atau plester hidrogel tanpa eco-enzyme, perlakuan (P2), (P3), (P4), (P5) plester hidrogel dengan eco-enzyme konsentrasi 15%, 25%, 35%, dan 35%, 45%.. Hasil Penelitian ini menunjukkan bahwa gugus fungsi (OH) muncul pada serapan 3293,56 cm-1, pada serapan 2174,49 cm-1 menunjukkan adanya gugus fungsi Alkil Nitril, pada gugus fungsi (C-N) Amida terdapat pada serapan 1636,34 cm-1 dan pada serapan 572,03 cm-1 terdapat gugus fungsi aktif Trialkil (C-S) sulfida. Kesimpulan dalam riset ini adalah eco-enzyme terdapat enzim lipase yang dapat digunakan sebagai antibakteria. Sehingga plester hidrogel dengan konsentrasi 35% dan 45% memiliki aktivitas antibakteri yang cukup tinggi dalam penyembuhan luka terbuka