Tarling (Dec 2019)
Strategi Belajar Membaca Teks Arab Berbasis Belajar Mandiri
Abstract
ABSTRAK Belajar membaca tidak dapat dipisahkan dalam rangkaian strategi metakognitif, kognitif dan mediasi sosial. Ketiga jenis strategi ini memiliki konstribusi dalam implementasi belajar membaca teks Arab khususnya pada pembelajar mandiri non Arab. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi permasalahan yang muncul pada saat membaca teks Arab, strategi apa yang mahasiswa gunakan dan bagaimana strategi itu dapat membantu mereka dalam membaca teks Arab. Metode penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus pada mahasiswa jurusan Bahasa dan Sastra Arab semester lima dan tujuh. Data dikumpulkan dengan observasi, wawancara dan dokumen, kemudian dianalisis secara kualitatif. Hasil penelitian menjelaskan bahwa: 1) Permasalahan yang dihadapi mahasiswa dalam membaca teks Arab adalah kurangnya pemahaman pada kosakata/mufrodat baru, pemahaman teks secara kontekstual saat kosakata/mufrodat berada dalam sebuah kalimat serta membaca teks Arab sesuai dengan kaidah nahwiyah dan shorfiyah; 2) Strategi-strategi yang digunakan dalam membaca teks Arab adalah strategi metakognitif, kognitif dan mediasi sosial; 3) Strategi di dalam kelas terdiri dari: membuka kamus, mencari kosakata baru dan merangkum intisari teks. Sedangkan strategi di luar kelas terdiri dari: berdiskusi dengan teman, membaca teks/tulisan Arab melalui majalah, koran, buku, dan internet, membentuk kelompok belajar dengan penerapan tutor sebaya, mengulang materi yang telah dipelajari, dan belajar membaca teks sebelum memasuki kelas. Kata Kunci: Strategi belajar, membaca teks Arab, belajar mandiri
Keywords