Molekul (Nov 2014)

EXPLORATION OF CHITINOLYTIC BACTERIA FROM ORGANIC WASTE: ISOLATION AND CHARACTERIZATION OF CHITINASE ENZYME

  • Purkan,
  • Badi’atul Azizah,
  • Afaf Baktir,
  • Sri Sumarsih

Journal volume & issue
Vol. 9, no. 2
pp. 128 – 135

Abstract

Read online

Enzim kitinase banyak digunakan dalam bidang medis, makanan, bioteknologi dan lingkungan. Banyaknya kebutuhan enzim kitinase menuntut penyediannya yang murah dan melimpah dengan teknologi produksi yang sederhana. Penelitian ini bertujuan untuk isolasi mikroba kitinolitik dari cairan fermentasi sampah organik, produksi dan uji aktivitas enzim kitinase serta mengetahui karakteristik dari enzim kitinase. Isolasi mikroba telah dilakukan dengan metode spread plate. Aktivitas kitinase ditentukan secara kualitatif dengan pengukuran indeks kitinolitik dan secara kuantitatif dengan pengukuran absorbansi menggunakan spektrofotometer Uv-Vis pada panjang gelombang 660 nm berdasarkan banyaknya substrat kitin yang dihidrolisis oleh enzim kitinase. Satu dari beberapa isolat yang didapatkan, yaitu isolat A1 menunjukkan aktivitas kitinolitik tertinggi, yaitu sebesar 1,21. Hasil identifikasi mikrobiologi menunjukkan bahwa isolat A1 dinyatakan sebagai Pseudomonas pseudomallei. Bakteri ini mampu menghasilkan kitinase secara optimum pada jam ke 18 waktu fermentasi, dengan penambahan molase 0,5% (b/v) dan 1% kitin (b/v) pada media produksinya. Kitinase yang dihasilkan P. pseudomallei menunjukkan aktivitas optimum pada suhu 50 °C dan pH sebesar 6.

Keywords