Jurnal At-Tibyan: Jurnal Ilmu Alqur'an dan Tafsir (Jun 2017)
TANTAWI JAWHARI AND HIS INTELLECTUAL RESPONSES TO THE DANGERS OF WESTERN EXPANSIONISM AND DOMINANCE OF MODERN WESTERN CIVILIZATION; A STUDY ON HIS TAFSIR AL-JAWAHIR FI TAFSIR AL-QUR’AN AL-KARIM
Abstract
Barat memiliki agenda dalam ekspansionisme dan dominasi dunia. Mereka memiliki apa yang disebut kehidupan modern, sains modern, dan dunia modern. Menjadi modern berarti mengikuti mereka dan menyalin semuanya dari mereka, meninggalkan budaya dan hidup berdasarkan apa yang disebut hak asasi manusia. Tantawi Jauhari adalah salah satu ulama yang sadar tentang bahaya ekspansi dan peradaban Barat, sehingga dengan tulisannya, tanpa ragu dia berpandangan bahwa penyebab rendahnya moral Muslim merupakan agenda yang tersembunyi Barat. Dan artikel ini akan menganalisis pemikiran Tantawi Jauhari tentang pandangannya dalam menghadapi bahaya ekspansionisme dan dominasi Barat dengan mempelajari bukunyaAl-Jawahir Fi Tafsir Al-Qur’an Al-Karim.Dalam tafsirnya, ia menyimpulkan bahwa ilmu pengetahuan, pernikahan, poligami, manajemen keuangan dan fashion wanita beberapa persoalan umat Islam yang mampu diekspansi dan dominasi oleh peradaban Barat modern dan hasilnya menunjukkan bahwa Syeikh T{ant{a>wi> telah merespon dengan sangat baik melalui pandangannya dan mencoba untuk memperingatkan setiap Muslim untuk kembali ke jalan, berpegang pada syariat dan menghindari mengikuti budaya Barat secara membabi buta.
Keywords