Jurnal Sain Veteriner (Apr 2024)

Identification of Bovine Rotavirus Group A in Bogor, West Java

  • Dyah Ayu Hewajuli,
  • Yuda Pratama,
  • Agus Winarsongko,
  • Ani Purwani,
  • Teguh Suyatno,
  • Ajeng Fabeane,
  • Ermayati Ermayati,
  • Harimurti Nuradji,
  • Nur Sabiq Assadah,
  • Dwi Endrawati,
  • Atik Ratnawati,
  • Muharram Saepulloh,
  • NLP Indi Dharmayanti

DOI
https://doi.org/10.22146/jsv.90683
Journal volume & issue
Vol. 42, no. 1
pp. 59 – 66

Abstract

Read online

Abstrak Diare merupakan penyakit yang menyebabkan angka kesakitan yang tinggi pada pedet dan kematian neonatal. Penyakit ini dapat disebabkan oleh beberapa agen penyakit yang berbeda. Rotavirus Grup A (RVA) atau Bovine Rotavirus merupakan salah satu agen infeksi penyebab diare pada pedet. Selanjutnya, diare neonatal pada pedet dapat berdampak pada kerugian ekonomi bagi ternak sapi perah dan sapi potong di seluruh dunia karena menyebabkan gangguan pertumbuhan, meningkatnya biaya perawatan, dan/atau kematian pada hewan sakit. Prevalensi Bovine Rotavirus dapat berbeda antar negara di seluruh dunia. Sirkulasi Bovine Rotavirus pada sapi telah dilaporkan di beberapa negara tetapi sirkulasi Bovine Rotavirus pada sapi di Indonesia belum diketahui. Untuk mengetahui prevalensi Rotavirus grup A atau Bovine Rotavirus (BRV), 100 sampel feses dikoleksi dari pedet dengan gejala klinis diare atau tidak diare di Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada tahun 2021. Sampel dianalisis terhadap urutan yang mengkode protein kapsid bagian dalam VP6 (subkelompok) menggunakan Reverse Transcriptase Polymerase Chain Reaction (RT-PCR). Lima dari 100 sampel feses sapi (5%) terdeteksi positif BRV. Pada penelitian ini menunjukkan bahwa kelompok Rotavirus atau Bovine Rotavirus (BRV) telah bersirkulasi di antara ternak sapi di Indonesia, khususnya Kabupaten Bogor. Sampel positif Rotavirus grup A atau Bovine Rotavirus (BRV) dapat diidentifikasi dengan metode diagnosis dini (RT-PCR). Kata kunci : Bovine Rotavirus; RT PCR; Bogor Abstract Diarrhea is the most disease that cause high morbidity in calves and neonatal mortality. This disease can be caused by several different infectious agents. Group A rotaviruses (RVA) or Bovine Rotavirus are one of the infectious agents causing diarrhea in calves. Then, Neonatal calf diarrhea can impact to economic losses to dairy and beef cattle herds worldwide, in consequence of growth disorders, value of treatment, and/or death of sick animals. The prevalence of Bovine Rotavirus can become different in the worldwide. The circulation of these bovine rotavirus in calves from the some region has already been demonstrated but the circulation of bovine rotavirus in Indonesia is not known. To investigate the prevalence of A group Rotaviruses or Bovine Rotavirus (BRV), 100 fecal samples were collected from calves with diarrhea or no diarrhea in Bogor district, West Java at 2021. The samples were analyzed for sequences encoding the inner capsid protein VP6 (subgroup) using RT-PCR. Five of 100 specimens of bovine fecal (5%) were detected positive as BRV positive. In this study, A group Rotaviruses or Bovine Rotavirus (BRV) have been circulated among cattle herds in Indonesia, particularly Bogor District. The positive samples of A group Rotaviruses or Bovine Rotavirus (BRV) can be identified using the early diagnosis method (RT-PCR). Keywords : Bovine Rotavirus; RT PCR; Bogor District

Keywords