Jurnal Pendidikan Kedokteran Indonesia (Mar 2014)
Resensi Film Dokumenter King Gimp Mimpi dalam Keterbatasan. Media Video sebagai Sarana Pendidikan Kedokteran
Abstract
Film dokumenter yang telah meraih Penghargaan Oscar ini patut ditonton oleh berbagai kalangan, terutama oleh mahasiswa kedokteran dan profesi kesehatan sebagai salah satu bahan ajar. Materi dalam film ini dapat dikaitkan dengan aspek kedokteran umum ataupun dengan hubungan sosial dan kesehatan masyarakat. Film ini tersedia dalam versi untuk siswa sekolah umum. Versi bagi siswa ini memotong kata-kata yang dipandang vulgar atau berkaitan dengan seksualitas. Dengan demikian, film King Gimp versi siswa menjadi layak ditonton oleh segala usia.