G-Tech (Jul 2024)

Implementasi Metode Clustering dengan Algoritma DBSCAN Untuk Identifikasi Sentra Industri Berbasis Google Map

  • Yanto,
  • Ahmad Homaidi,
  • Ahmad Lutfi

DOI
https://doi.org/10.33379/gtech.v8i3.4959
Journal volume & issue
Vol. 8, no. 3

Abstract

Read online

Identifikasi dan pemetaan sentra industri merupakan langkah strategis dalam mendukung perencanaan dan pengembangan wilayah yang berkelanjutan. Algoritma Density-Based Spatial Clustering of Applications with Noise (DBSCAN) menawarkan pendekatan yang efektif dalam mengidentifikasi sentra industri dengan menganalisis distribusi spasial dan kepadatan suatu data. Penelitian ini bertujuan untuk mengaplikasikan algoritma DBSCAN dalam analisis data spasial untuk mengidentifikasi sentra industri di wilayah Kabupaten Situbondo. Penelitian ini menggunakan dataset industri kecil menengah (IKM) dari Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Situbondo. Hasil analisis menunjukkan bahwa algoritma DBSCAN berhasil mengelompokkan lokasi industri ke dalam beberapa cluster dengan densitas tinggi, yang diidentifikasi sebagai sentra industri. Analisis lebih lanjut menggunakan aglomerasi mengungkapkan adanya potensi sentra industri baru dengan komoditi kerupuk poli di wilayah Kecamatan Asembagus. Hasil ini dapat digunakan oleh pemerintah daerah Kabupaten Situbondo sebagai salah satu dasar untuk pengembangan wilayah dan perencanaan ekonomi yang lebih baik.

Keywords