Jurnal Komputer Terapan (Dec 2022)
Deteksi Penggunaan Alat Pelindung Diri (APD) Untuk Keselamatan dan Kesehatan Kerja Menggunakan Metode Mask Region Convolutional Neural Network (Mask R-CNN)
Abstract
Sektor konstruksi menjadi salah satu sektor terkuat dalam mendukung pertumbuhan ekonomi di Indonesia. Dalam mendukung perkembangan serta tuntutan kebutuhan dalam penyelenggaraan jasa dari sektor konstruksi, maka sebagai negara hukum, negara Indonesia memiliki Undang dalam sektor konstruksi, salah satunya ialah mengenai Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3). Salah satu upaya dalam meminimalisir akibat yang disebabkan oleh kecelakaan kerja, maka setiap pekerja diwajibkan untuk menggunakan Alat Pelindung Diri (APD). Kurangnya kesadaran diri dan kedisiplinan dari para pekerja dalam penggunaan Alat Pelindung Diri (APD), dapat mengakibatkan resiko terjadinya kecelakaan kerja terbilang cukup besar. Sehingga perlu adanya pendeteksian secara otomatis untuk para pekerja dalam penggunaan APD yang baik dan benar. Penelitian ini menggunakan metode terbaru dari R-CNN yaitu Mask Region Convolutional Neural Network (Mask R-CNN). Model terbaik yang diperoleh yaitu pada parameter epoch 35 dengan nilai loss 0,1985 dan nilai val_loss 0,1933 dalam waktu 461s 922ms/step. Uji coba dengan 250 gambar yang menghasilkan akurasi sebesar 95%.
Keywords